Senin 24 Jan 2022 08:30 WIB

Nahas, Seorang Remaja di Depok Dibacok Pelaku Begal HP

Pada saat kejadian, korban hendak membeli rokok di sebuah warung.

Rep: Rusdy Nurdiansyah / Red: Agus Yulianto
Pelaku begal  ditangkap aparat. (Ilustrasi)
Foto: Akhmad Nursyeha
Pelaku begal ditangkap aparat. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Seorang remaja mengalami luka bacok di sekujur tubuhnya. Itu setelah dia mencoba mempertahankan HP dari aksi para pelaku begal di Jalan Raya Tapos (dekat Masjid Al Ikhlas) RT. 02/013, Kelurahan Tapos, Kecamatan Tapos, Kota Depok, Sabtu (22/1) dini hari. 

Korban Ikfal Ahmad Kusmoyo (20 tahun) harus mendapatkan perawatan serius di rumah sakit akibat luka bacok senjata tajam di dada dan dagu. "Pada waktu kejadian sekitar pukul 01.30 WIB, warga yang melihat korban sudah tidak berdaya berlumuran darah langsung dibawa ke klinik. Pagi hari sekitar pukul 07.30 WIB keluarga korban baru melaporkan ke Polsek Cimanggis," ujar Kanit Reskrim Polsek Cimanggis AKP Hendra di Mapolsek Cimanggis, Kota Depok, Ahad (23/1).

Menurut Hendra, pada saat kejadian anak dari seorang bapak RT ini hendak membeli rokok di warung. Namun dalam perjalanan langsung dipepet motor para pembegal. 

"Alhamdullilah nyawa korban masih tertolong, kami telah melakukan olah TKP dan masih dilakukan penyelidikan. Saksi-saksi sudah dimintai keterangan, kasusnya masih dalam lidik," terangnya. 

Sementara itu, aparat kepolisian Polsek Cimanggis mengamankan seorang pemuda karena membawa senjata tajam (sajam) panjang jenis celurit. Penangkapan tersebut dilakukan setelah warga melaporkan adanya seorang pemuda lagi mabuk membawa sajam di Jalan Auri Persimpangan Cibubur, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Ahad (23/1) dini hari. 

"Iya sudah diamankan seorang pemuda mabuk membawa Sajam yang cukup meresahkan warga," ungkap Hendra. 

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement